Khasiat Putih Telur dan Lemon Untuk Kulit

Khasiat Putih Telur dan Lemon Untuk Kulit
Khasiat Putih Telur dan Lemon Untuk Kulit - Selama ini putih telur hanya dikenal sebagai bahan memasak ataupun sebagai bahan pembuat kue. Anda salah jika menganggap hal itu, putih telur sendiri memiliki banyak khasiat yang bisa anda rasakan. Salah satu khasiat yang memang jarang diketahui orang adalah khasiatnya untuk memutihkan kulit.

Putih telur memang mengandung banyak vitamin dan sumber energi yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Vitamin ini dapat membantu kulit untuk lebih cerah dan lebih sehat. Cara yang banyak digunakan adalah dengan menggunakannya sebagai masker.

Masker putih telur dapat anda buat dengan mudah asalkan terdapat bahan-bahan yang mendukung. Cara membuat masker ini antara lain:
  • Pisahkan putih telur dengan kuning telur,
  • Kocok putih telur sebentar sampai mengembang,
  • Tambahkan perasan jeruk lemon,
  • Aduk campuran tersebut sampai tercampur merata.
Membuat masker putih telur memang mudah dan dapat dilakukan kapan saja, namun yang perlu anda ketahui untuk membuat masker ini sebaiknya menggunakan putih telur ayam.

Masker ini memang memiliki bau yang kurang sedap. Saat menggunakan masker ini muka anda akan terasa dingin, sehingga membuat anda semakin nyaman.

Masker ini bisa anda oleskan ke wajah menggunakan kuas khusus masker. Setelah beberapa menit, masker ini akan mengering setelah itu anda dapat menghapusnya dengan menggunakan air hangat. Air hangat ini berguna agar wajah anda kembali steril.